NUKILAN.id | Meulaboh – Universitas Teuku Umar (UTU) turut memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 dengan melaksanakan upacara bendera pada Sabtu, 17 Agustus 2024. Upacara yang digelar di Lapangan Gedung Rektorat UTU ini dihadiri oleh Rektor UTU, Prof. Dr. Drs. Ishak Hasan, M.Si., para wakil rektor, dekan, dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.
Dalam upacara ini, Rektor UTU, Prof. Ishak Hasan, bertindak sebagai Pembina Upacara, sementara Resimen Mahasiswa (Menwa) UTU menjadi petugas upacara, memastikan jalannya kegiatan berlangsung tertib dan khidmat.
Mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju,” upacara ini diwarnai dengan pembacaan pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia oleh Prof. Ishak Hasan. Dalam pidatonya, Mendikbud menekankan pentingnya melanjutkan perjuangan Merdeka Belajar yang telah berlangsung selama lima tahun terakhir. “Perubahan besar hanya bisa terwujud melalui semangat gotong royong, dari sistem, cara kerja, hingga pola pikir,” ujar Prof. Ishak mengutip Nadiem Anwar Makarim.
Acara ini juga menjadi momen spesial bagi beberapa dosen dan tenaga kependidikan UTU yang menerima tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Pemerintah Republik Indonesia. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas mereka terhadap negara, Pancasila, UUD 1945, dan institusi.
Di antara penerima tanda kehormatan, Zulfirman, S.E., M.Si., yang menjabat sebagai Kepala Biro Umum dan Keuangan UTU, dianugerahi Satyalancana Karya Satya 20 tahun. Selain itu, Ir. Samsunan, S.T., M.T., dosen Lektor di Fakultas Teknik UTU, dan Susanto, M.M., Analis Data Akademik UTU, masing-masing menerima Satyalancana Karya Satya 10 tahun.
Tidak hanya itu, di akhir acara, Rektor UTU menerima arsip vital berupa catatan tangan notasi Mars dan Himne UTU yang diserahkan oleh keluarga Amiruddin Ali, pencipta Mars dan Himne UTU. Apresiasi juga diberikan kepada mahasiswa berprestasi di ajang Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) ke-15 Provinsi Aceh. Putri Isyelda A. Ritonga, mahasiswi Fakultas Kesehatan Masyarakat UTU, berhasil terpilih mewakili BPSMI Aceh di ajang Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) pada September 2024 mendatang.
Kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan RI di UTU ditutup dengan penyerahan hadiah kepada fakultas terbaik dalam pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PPKMB) 2024 dan pemenang lomba yang diadakan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) UTU dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI.
Peringatan HUT ke-79 ini menjadi momentum penting bagi seluruh sivitas akademika UTU untuk terus menghidupkan semangat gotong royong dan berkontribusi dalam mewujudkan Indonesia Maju.
Editor: Akil