NUKILAN.id | Banda Aceh – DPR Aceh, Safaruddin, menghadiri Aceh Muslim Fashion Festival (AMFF) 2024 dengan komitmen kuat untuk terus mendorong karya-karya desainer Aceh agar lebih dikenal secara luas di tingkat nasional. Acara yang berlangsung dari 24 hingga 26 Mei 2024 di Sarinah Mall ini menjadi wadah penting bagi para desainer Aceh untuk menampilkan bakat dan kreativitas mereka.
“Saya tetap berkomitmen untuk mendukung agar karya-karya anak Aceh ini bisa lebih dikenal luas, salah satunya melalui AMFF 2024,” ujar Safaruddin pada Minggu (26/5/2024).
AMFF tidak hanya menjadi ajang peragaan busana muslim, tetapi juga momentum bagi para desainer Aceh untuk berkompetisi dan memamerkan karya-karya terbaik mereka. Dalam acara ini, tidak hanya masyarakat Aceh yang berpartisipasi, tetapi juga tokoh-tokoh nasional seperti Marcela Zalianty, Nova Eliza, dan Denny Malik turut hadir untuk menyaksikan penampilan yang memukau.
Kegiatan yang mengusung tema “Ragam Pesona Wastra Aceh” ini merupakan upaya dari Pemerintah Aceh melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) untuk memperkenalkan produk-produk kreatif anak Aceh kepada masyarakat luas. Dengan lokasi acara yang strategis di Sarinah Mall, pusat perbelanjaan industri kreatif Tanah Air, AMFF 2024 berhasil menarik perhatian pengunjung dengan menampilkan ragam busana muslim yang memukau dan bernilai seni tinggi.
Editor: Akil Rahmatillah