UPTD Balai Tekkomdik Disdik Aceh Gelar Pelatihan Digital Culture bagi Siswa SMA

Share

Nukilan.id – Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Balai Teknologi dan Komunikasi Pendidikan (Tekkomdik) Dinas Pendidikan Aceh menggelar pelatihan digital culture bagi siswa jenjang SMA se-Kabupaten Aceh Selatan yang berlangsung di SMA Negeri 1 Tapaktuan.

Acara yang berlangsung selama satu hari penuh ini diikuti 55 orang siswa-siswi dari 12 SMA se-Kabupaten Aceh Selatan. Kamis, (27/7/2023).

Kepala UPTD Balai Tekkomdik Aceh, T. Fariyal, S.Sos, MM yang juga sebagai ketua panitia pelaksana menyampaikan, kegiatan ini diikuti 55 orang siswa SMA yang ada di wilayah Kabupaten Aceh Selatan, kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Aceh melalui UPTD Balai Tekkomdik bekerjasama dengan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Selatan.

“Tujuan pelatihan ini adalah untuk menumbuh kembangkan budaya digital dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam pelaksanaan pembelajaran di sekolah, sehingga melahirkan sumber daya manusia yang mumpuni,” ungkap Fariyal.

Baca Juga: UPTD Balai Tekkomdik Aceh Gelar Kegiatan Pemanfaatan Aplikasi Sijempol

Fariyal menambahkan, narasumber kegiatan kita uandang khusus dari akademisi Univeristas Syiah Kuala.

“Semoga para siswa dapat mengikutinya dengan tekun dan serius. Serta dapat memberitahukan kembali kepada teman sejawatnya di sekolah,” ujarnya.

Sementara Plh. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Aceh, Dr. Asbaruddin STP. MM, M.Eng yang diwakili Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdisdik) Wilayah Kabupaten Aceh Selatan, Annadwi, S.Pd, MM mengucapkan terima kasih kepada Disdik Aceh melalui UPTD Balai Tekkomdik yang memberikan pelatihan kepada siswa-siswi di Aceh Selatan.

“Perkembangan teknologi digital yang pesat dewasa ini telah memberikan keuntungan dan kemudahan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam pembelajaran di sekolah,” kata Annadwi.

Dikatakannya, saat ini kita sedang menjalankan agenda nasional yaitu, transformasi digital yang diimplementasikan melalui percepatan perluasan insfrastruktur digital dan penyiapan SDM bertalenta digital.

Annadwi menuturkan, saat ini kita memasuki era berbasis platform digital dari semua yang bersifat manual menjadi otomatis atau online.

Oleh karena itu, pelaksanaan program digital nasional didasari pada empat pilar literasi digital yakni, kecakapan digital, keamanan digital, etika digital dan budaya digital yang diharapkan mampu mewujudkan pemanfaatan teknologi yang produktif, aman, beretika serta berbudaya.

“Media sosial sangat berperan sebagai sarana komunikasi, edukasi, rekreasi, promosi, desiminasi dan berinteraksi. Media sosial sebuah platform berbasis internet yang mudah diakses sehingga memungkinkan pengguna membuat berbagi informasi, opini dan minat,” jelas Annadwi.

Dalam pelatihan itu selain diikuti perwakilan siswa dan siswi serta turut dihadiri Kepala SMA se-Kabupaten Aceh Selatan serta sejumlah pejabat IV dan staf pada UPTD Balai Tekkomdik Aceh. []

Baca Juga: UPTD Balai Tekkomdik Aceh Melatih Guru SMK dalam Pemanfaatan TIK

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News