Sunday, September 22, 2024
1

DPMG Aceh Gelar Pelatihan SIGAP

Nukilan.id – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG) Aceh melaksanakan Pelatihan Penerapan dan Pemanfaatan Informasi Gampong pada tanggal 4 s.d 7 Juli 2023 di Hotel Grand Permata Hati Banda Aceh.

Peserta dari kegiatan tersebut berjumlah 46 (empat puluh enam) orang terdiri dari pejabat dan staf DPMG kabupaten/kota Se-Provinsi Aceh. Pelatihan yang dilakukan selama empat hari tersebut dilakukan untuk meningkatkan kualitas perencanaan dan perumusan kebijakan pembangunan desa dan kawasan pedesaan serta mengefektifkan pelaksanaan kebijakan pembangunan desa.

Baca Juga: DPMG Aceh Khawatir Dana Desa Dipakai untuk Bimtek

Sistem Informasi Gampong (SIGAP) merupakan program yang dibuat untuk dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan administrasi desa. Dengan adanya program yang mampu mengakses data secara tepat, diharapkan akan dapat meningkatkan kualitas perencanaan, perumusan kebijakan, serta dapat mengukur, dan memberikan penilaian secara objektif terhadap kemajuan suatu daerah. Hal ini tentu akan dapat mencapai strategi pembangunan di desa serta Kawasan pedesaan yang dilakukan pemerintah.

Pelatihan tersebut sangatlah penting, yaitu untuk memudahkan pemerintah desa dalam mengakses, menyimpan, dan mengolah data desa. Dalam era digitalisasi dan teknologi informasi seperti sekarang ini, penggunaan sistem informasi gampong menjadi suatu keharusan. Sistem ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan data yang akurat dan terbarukan, serta memperluas jangkauan informasi kepada masyarakat. Selain itu, pelatihan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan administrasi desa, akuntabilitas, dan transparansi dalam tata kelola pemerintahan desa.

Dalam pelatihan ini, para peserta akan mendapatkan pemahaman yang mendalam mengenai kebijakan pemerintah dalam pengembangan sistem informasi gampong. Mereka akan dilatih untuk menyediakan data, informasi, dan pelayanan pemerintah gampong kepada masyarakat dengan cara yang tepat dan efisien. Rencana kerja tindak lanjut juga akan disusun sebagai acuan dalam pemanfaatan dan pengembangan sistem informasi gampong di masing-masing kabupaten/kota.

Baca Juga: Sekda Minta Inspektur dan Kadis DPMG Dampingi Serta Awasi Penggunaan Dana Desa

Narasumber yang akan menyampaikan materi adalah pakar-pakar yang mumpuni di bidangnya masing-masing yang berasal dari berbagai instansi terkait. Instansi yang terlibat memberikan materi yaitu Dinasi Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong Aceh, Badan Pusat Statistik Aceh, Dinasi Komunikasi, Informasi, dan Persandian Aceh, Bappeda Aceh, serta Tenaga Ahli SIGAP Aceh. Dengan kehadiran narasumber yang ahli dan berpengalaman, diharapkan peserta pelatihan akan mendapatkan wawasan yang mendalam serta diharapkan  dapat mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh untuk pengembangan SIGAP di daerah masing-masing.

Pelatihan penerapan dan pemanfaatan Sistem Informasi Gampong ini diharapkan dapat memberikan hasil optimal untuk pembangunan pedesaan khususnya. Para peserta juga diharapkan memperoleh pemahaman yang mendalam mengenai kebijakan pemerintah dan pentingnya penggunaan sistem informasi gampong dalam pelayanan administrasi desa. Dengan demikian, pelayanan administrasi desa di Aceh dapat semakin terintegrasi dan efisien, serta mampu mendukung perencanaan dan pembangunan desa secara holistik.

spot_img
spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img