SPMA-SMKN Pertanian Terpadu Riau Gelar Reuni Akbar, Dansatgas Cakra Buana Aceh Beri Apresiasi

Share

Nukilan.id – SPMA-SMKN Pertanian Terpadu Riau menggelar Reuni Akbar 2022 di Taman Rekreasi Stanum, Bangkinang di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau pada Sabtu, 6 Agustus 2022.

Kegiatan yang mengangkat tema “Meningkatkan Partispasi Alumni Menuju Indonesia Maju” serta sub tema “Menggamit Kenangan Melintas Zaman” ini diikuti sekitar 700 peserta mulai angkatan 1966 sampai dengan 2022.

Menanggapi hal itu, Komandan Satgas Cakra Buana Aceh, Muhammad Ali alias Ali Gondrong turut mengapresiasi dan mendukung kegiatan reuni akbar SPMA-SMKN Pertanian Terpadu ini.

“Saya sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan reuni ini, semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan agar silaturrahmi antar alumnus dapat terus terjalin,” ucap Ali dalam keterangannya kepada Nukilan di Banda Aceh.

Ia berharap kegiatan Reuni Akbar 2022 SPMA-SMKN Pertanian Terpadu Riau ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.

“Semoga kegiatan ini memberikan manfaat besar bagi seluruh alumni dalam menyusun program kerja yang diharapkan dapat memberikan kontribusi dan masukan bagi pembangunan Provinsi Riau,” harap Ali. [Wanda]

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Read more

Local News