Nukilan.id – Sebanyak 120 peserta yang merupakan perwakilan pengelola perpustakaan tingkat SMA-SMK di Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar dilatih kompetensi pengelolaan perpustakaan berbasis teknologi informasi.
Kegiatan pelatihan pengelolaan perpustakaan digital yang dilaksanakan oleh Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar berlangsung selama 4 hari, mulai tanggal 7-10 Juni 2022 di Gedung Cabang Dinas tersebut.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota Banda Aceh dan Aceh Besar, Syarwan Joni SPd MPd melalui Kasubbag Tata Usaha, Dr Muzafar ST MM dalam sambutan tertulis menyampaikan bahwa keberadaan perpustakaan sekolah yang dikelola secara profesional menjadi salah satu indikator peningkatan mutu pendidikan.
Menurut Syarwan Joni, perpustakaan ideal adalah perpustakaan yang mampu memenuhi keinginan pengguna dengan berbagai kolektif penyediaan informasi yang memadai, terstruktur, terukur dan mudah diakses, dari berbagai sumber informasi kapan saja dan di mana saja yang dipandu oleh profesional pustakawan.
“Perubahan paradigma ini menempatkan perpustakaan sebagai sumber daya informasi yang sangat penting karena dimungkinkan akan memberikan kemudahan pada pemustaka dan aksesibilitas informasi di Perpustakaan,”kata Kacabdin Pendidikan Wilayah Kota Banda Aceh dan Aceh Besar dalam keterangan tertulis, Selasa (10/6/2022) yang dibacakan KTU Dr Muzafar.
Sebelumnya, Ketua Pelaksana T Ampuh Rony Atmaja SPd MPd dalam laporannya menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan kepada pengelola perpustakaan sekolah dalam mengelola perpustakaan khususnya dalam penerapan teknologi informasi di Perpustakaan.
“Pelatihan ini diikuti oleh 120 peserta perwakilan dari pengelola perpustakaan SMA/SMK di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar dengan rincian 53 dari kota Banda Aceh dan 67 dari Aceh Besar yang dibagi dalam 4 kelas,”kata T Ampuh Rony dalam keterangan tertulis, Jum’at (10/6/2022).
Dalam pelatihan tersebut, turut menghadirkan narasumber dan instruktur masing-masing, Kacabdin wilayah Kota Banda dan Aceh Besar Syarwan Joni SPd MPd, Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia provinsi Aceh, Nazaruddin MLIS PhD, Sekretaris Prodi Ilmu Perpustakaan UIN Ar-Raniry Banda Aceh Mukhtaruddin MLIS, Fadhli SIP, Rahmad Syah Putra MPd MAg, Siti Aminah MMLS, Wandi Syahputra, SIP dan Arkin SIP dan sejumlah instruktur dari Aceh Library Consultant. []