Nukilan.id – La Sabella Kosmetika membuka open donasi melalui akun Instagramnya untuk membantu penangganan Kasus kekerasan seksual terhadap anak dan perempuan melalui ajang lelang siapa terbanyak berdonasi akan terpilih sebagai pemenang lelang donasi tersebut.
Melalui akun instagram La Sabella, lelang dimenangkan oleh Windy, seorang Lowyer dari Jakarta, hasilnya kemudian diserahkan kepada Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Banda Aceh.
Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Banda Aceh Syahrul mengatakan, hasil pelelangan LS Sabella akan digunakan untuk bahan pembangunan biaya rumah Aman untuk perlindungan kekerasan di Aceh yang Fokusnya pada kekerasan Perempuan dan anak.
“Jumlah hasil pelelangannya itu sebanyak Rp. 30.000.000, dan yang tidak menang lelang juga mengirim dananya ke LBH Banda Aceh, maka total jumlah menjadi Rp. 35.000.000,” kata Syahrul di Hermes Palace, Sabtu (09/04/2022).
Kata Syahrul, keberadaan rumah aman sangat penting apalagi ketika ada kasus warga dari luar kota Banda Aceh yang harus di selesaikan, mereka tidak perlu memikirkan tempat tinggal karena sudah ada rumah aman.
Dana pembangunan rumah aman yang berlokasi di halaman kantor LBH Banda Aceh di jln. Prof Ali Hasyimi, Pango Banda Aceh, saat ini sudah terkumpul sekitar Rp.100 juta dari total kebutuhan mencapai Rp.600 juta.
“Kita terus jalan dengan dana yang ada, kalau menang baru ada satu kamar berarti kita siapkan 1 dulu, sambil menyusul yang lain, karena ini menang sangat diperlukan,” ujar Syahrul.
Reporter: Hadiansyah