Monday, June 17, 2024

Pengungsi Rohingya Dipindahkan ke Balai Meuseuraya Aceh

Nukilan.id – Ratusan pengungsi Rohingya yang sebelumnya dibawa ke UPTD Rumoh Seujahtera Beujroh Meukarya Ladong Tuna Dinas Sosial Aceh, kini dipindahkan ke Balai Meuseuraya Aceh, Kuta Alam, Banda Aceh, Senin (11/12/2023).

Mereka dipindah kembali dari UPTD Rumoh Seujahtera lantaran ditolak oleh warga kampung setempat.
Pantauan Nukilan di Balai Meuseuraya Aceh, sebanyak 135 orang pengungsi Rohingya tampat duduk bertumpuk di lokasi dalam kompleks bangunan tersebut.

Sejumlah petugas tampak membagikan pakaian bekas untuk pengungsi anak-anak dan dewasa di lokasi tersebut. Selain itu, petugas juga membagikan sejumlah makanan seperti roti dan minuman kemasan untuk mereka.

Sebelumnya diberitakan sebanyak 135 orang pengungsi Rohingya dibawa ke Bumi Perkemahan Seulawah Scout Camp menggunakan empat unit truk. Namun, kedatangan mereka ditolak oleh warga setempat. Para pengungsi ini pun akhirnya dibawa pulang ke kantor Gubernur Aceh.

Pada Senin (11/12/2023), mereka kembali dibawa ke UPTD Rumoh Seujahtera. Namun lagi-lagi ditolak oleh warga setempat. Akhirnya para pengungsi ini terpaksa dipindahkan ke Balai Meuseuraya Aceh. Mereka adalah pengungsi Rohingya yang sebelumnya terdampar di Dusun Blang Ulam, Gampong Lamreh, Kecamatan Masjid Raya, Aceh Besar. [Sammy]

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img