Sunday, May 5, 2024

Kemenag Buka Pendaftaran Sekolah Aktor Resolusi Konflik Awal Mei, Ini Persyaratannya!

NUKILAN.id | Jakarta – Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama (Kemenag) membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin menjadi pionir dalam menyelesaikan konflik di wilayahnya masing-masing. Program tersebut bertajuk Sekolah Penyuluh dan Penghulu Aktor Resolusi Konflik (SPARK).

Resolusi konflik, sebagai jalan keluar yang konstruktif dari pertikaian, kini diberikan panggungnya melalui SPARK. Program ini membidik para penyuluh agama, termasuk yang berasal dari kalangan PNS, PPPK, maupun honorer atau PAH. Tidak hanya itu, kesempatan juga terbuka luas bagi para Penghulu, baik yang berasal dari kalangan PNS maupun PPPK.

Berdasarkan penelusuran laman resmi Kemenag RI oleh Nukilan.id pada Kamis (25/4/2024), pendaftaran serta proses seleksi calon peserta akan dibuka mulai tanggal 1 hingga 19 Mei 2024.

Hasil seleksi yang ketat akan diumumkan tepat pada tanggal 20 Mei 2024. Sementara pelaksanaan program akan berlangsung mulai tanggal 27 Mei hingga 26 Juni 2024. Dalam upaya memperluas dampak positif, SPARK akan menggelar enam Angkatan untuk memberikan kesempatan kepada lebih banyak individu.

Bagi masyarakat yang ingin mendaftar, berikut Nukilan.id sajikan persyaratannya:

1. Penyuluh PNS, P3K, dan PAH
2. Penghulu PNS dan P3K
3. Mengisi form pendaftaran di: https://bit.ly/daftarSPARK2024
4. Siap mengikuti tahapan seleksi & pelaksanaan Bimtek SPARK, serta menjadi Aktor Resolusi Konflik (ARK) di wilayahnya masing-masing
5. Membuat tulisan sebanyak 700 s.d. 1000 kata tentang kondisi kehidupan beragama & relasi antar kelompok/paham keagamaan, dilengkapi dengan data kelompok/ paham keagamaan yang ada di kecamatannya masing-masing
6. Telah mengikuti MOOC Deteksi Dini yang diselenggarakan oleh Pusdiklat Kementerian Agama
7. Follow IG @bpkiurais dan @bimasislam

Dengan jumlah kuota yang cukup besar, SPARK menawarkan peluang emas bagi para calon pelopor penyelesaian konflik. Melalui pelatihan intensif selama satu bulan, peserta diharapkan mampu menjadi agen perubahan yang membawa kedamaian dan harmoni dalam masyarakat.

Dengan SPARK, Kemenag turut berkomitmen dalam membangun jaringan yang kuat dari para aktor resolusi konflik, yang tak hanya mampu menyelesaikan pertikaian, tetapi juga mampu mendorong terciptanya kedamaian yang berkelanjutan.

Reporter: Akil Rahmatillah

spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Must Read

- Advertisement -spot_img

Related News

- Advertisement -spot_img